Sebagai pengguna Facebook.com, atau anda yang ingin mencoba facebook saat ini diharapkan berhati-hati karena baru-baru ini ada email yang mengatasnamakan service@facebook.com tetapi ternyata ini adalah virus yang akan membuat mala petaka di komputer Anda.

Virus ini merupakan varian baru dari Trojan horse Bredolab yang menempel pada email palsu seolah-oleh untuk mereset password Facebook.

Dari waspada.co.id ,CekLagi.com melansir “MX Labs menemukan email itu dibonceng lampiran bernama Facebook_Password_4cf91.zip yang berisi file Facebook_Password_4cf91.exe. Email itu mengklaim berisi sandi baru untuk pengguna Facebook”.

Ketika email ini datang ke email Anda dan Anda mendownload nya maka bahaya akan telah menempel di komputer Anda.

Trojan Bredolab ini akan mengeksekusi file dari internet. Untuk membypass firewall, file itu menyuntikkan kode sendiri ke dalam proses yang sah svchost.exe dan explorer.exe. Bredolab mengandung kode anti sandbox sehingga makin sulit dideteksi.

M86 sebagai pengamat lain berpendapat “tidak ada wabah yang lebih besar daripada Bredolab. Setelah menyelinap ke komputer korban, Bredolab mengambil bot disebut Pushdo”, dilansir CekLagi.com dari inilah.

Perusahaan menemukan Pushdo akan menyebarkan email spam reset password Facebook lebih banyak lagi.

Sementara itu, parahnya Facebook dengan cepat menyanggah email berisi virus itu, bukan berasal dari jejaring sosialnya. Tetapi ”Virus itu didistribusikan melalui email, bukan di Facebook,” kata juru bicara Facebook. “Kami sedang mendidik pengguna tentang cara mendeteksi masalah seperti itu melalui Halaman Keamanan Facebook.”

Mulai sekarang pengguna harus curiga dan jangan asal download pada email tak terduga yang mengaku dari Facebook. Perusahaan itu juga mengatakan tidak akan pernah mengirim pengguna sandi baru sebagai lampiran.

Para pengguna yang telah mendownload file itu disarankan untuk menggunakan perangkat lunak antimalware untuk menghapusnya.

dikutip dari www.ceklagi.com

0 komentar:

Posting Komentar

Untuk Mengetahui daftar isi Blog Technoray silahkan ke SITEMAP dan daftarkan email anda untuk mengetahui hal baru di sini melaui menu SUBSCRIBE VIA EMAIL, Karena setiap posting terbaru akan otomatis diinformasikan ke email anda.

Sebaiknya gunakan Internet Download Manager Original untuk kemudahan akses download anda. Serta jika berminat untuk tukar link blogroll silahkan kirim link anda, tinggalkan sedikit komentar Anda, karena sebuah titik dari komentar Anda sangat berarti untuk perkembangan Blog saya,

Jika Anda Mendownload melalui Link di site kami, anda akan terlebih dahulu terhubung ke AdFLY, (Mohon tunggu 5 detik lalu klik SKIP AD; kemudian Download filenya).

Terima Kasih.......