Download HeidiSQL Kelola database seperti MySQL

Bagi pengembang aplikasi baik web, desktop atau mobile, mungkin tidak asing dengan PHPMyAdmin.

Ketika kita membuat program/aplikasi atau website den menyimpan data ke dalam database seperti MySQL, biasanya untuk mengelola database tersebut biasanya kita menggunakan aplikasi web based PHPMyAdmin yang mungkin merupakan mysql administrator yang paling banyak digunakan.


Bagi pengguna windows ada alternatif yang mungkin lebih mudah dan cepat ketika mengakses dan bekerja dengan database MySQL. Apalagi jika kita bekerja dengan komputer lokal (baik localhost ataupun LAN). Program gratis dan Opensource ini adalah HeidiSQL. Dengan aplikasi berbasis desktop ini, maka mengelola database MySQL akan lebih cepat dan mudah dibanding ketika menggunakan web based.

Beberapa fitur HeidiSQL antara lain:
  • Free siapa saja plus Open Source
  • KOneksi ke banyak server sekaligus hanya dalam satu aplikasi(window)
  • Konek ke server melalui commandline
  • Konek melalui SSH tunner, atau pass SSL setting
  • Membuat dan mengedit tabel, view, stored routines, trigger dan scheduled events
  • Export database atau table dalam bentuk SQL
  • Mengelola pengguna (user) termasuk ha aksesnya dengan mudah
  • Export dari satu server/database langsung ke server/database lainnya
  • Impor text file
  • Export tabel dalam bentuk CSV,HTML, XML, SQL, LaTeX, Wiki Markup dan PHP Array
  • Browse dan edit tabel dengan grid yang user friendly
  • Batch insert ACSII atau file binary kedalam tabel
  • Menulis query dengan syntax-highlighting dan code completion
  • Mem-format kode SQL akan lebih rapi dan mudah dibaca
  • Memonitor dan mematikan proses klient
  • Mencari text tertentu di server
  • Optimasi dan repair tabel dari banyak database sekaligus
  • dan masih banyak lainnya
Pada awal-awal mengelola database MySQL saya biasanya menggunakan PHPMyAdmin, tetapi saat ini sudah terbiasa menggunakan HeidiSQL karena kecepatan dan kemudahannya. Kita hampir tidak perlu menunggu fitur yang dibuka seperti ketika menggunakan PHPMyAdmin. Kecuali ketika server tidak diijinkan diakses kecuali hanya melalui web, maka PHPMyAdmin mungkin yang digunakan.

Bagi yang sudah cukup lama berkecimpung dengan database MySQL di Windows, mungkin pernah menggunakan software database administrator MySQLFront. Dan HeidiSQL ini merupakan pengembangan dari aplikasi tersebut yang sudah lama tidak dilanjutkan lagi. Plus, bagi programmer Delphi, jika ingin mengutak-atik atau mengembangkan sendiri bisa, karena program ini dikembangkan menggunakan Delphi.
HeidiSQL dapat berjalan di Windows XP, Vista dan juga 7, termasuk juga di Linux dengan bantuan Wine. Untuk Windows 2000 bisa berjalan dengan menggunakan library mysql yang lama. Selain tersedia versi installer, tersedia juga versi portable yang berukuran sekitar 3 MB saja,

Download HeidiSQL ( Installer 3.3MB, Portable 3.1 MB).

source: ebsoft.web.id


0 komentar:

Posting Komentar

Untuk Mengetahui daftar isi Blog Technoray silahkan ke SITEMAP dan daftarkan email anda untuk mengetahui hal baru di sini melaui menu SUBSCRIBE VIA EMAIL, Karena setiap posting terbaru akan otomatis diinformasikan ke email anda.

Sebaiknya gunakan Internet Download Manager Original untuk kemudahan akses download anda. Serta jika berminat untuk tukar link blogroll silahkan kirim link anda, tinggalkan sedikit komentar Anda, karena sebuah titik dari komentar Anda sangat berarti untuk perkembangan Blog saya,

Jika Anda Mendownload melalui Link di site kami, anda akan terlebih dahulu terhubung ke AdFLY, (Mohon tunggu 5 detik lalu klik SKIP AD; kemudian Download filenya).

Terima Kasih.......