salah satu untuk sukses

Saya asumsikan bahwa Anda telah mengetahui apa itu bisnis online dan ingin segera memulai bisnis online bila Anda menemukan artikel ini. Banyak peluang bisnis yang dapat diraih dengan internet. Masalahnya adalah, mulai darimana? Pertama kali yang harus Anda ubah adalah mindset Anda mengenai bisnis lewat internet ini. Anda tidak harus mengerti tentang pemasaran online, cara kerja internet atau programming. Yang perlu Anda punya adalah mindset yang benar tentang apa itu bisnis online dan konsep bisnis yang berada dibaliknya.

Lalu bagaimana mindset yang benar? Anda bisa meniru cara berpikir dari pengusaha bisnis internet yang telah sukses (bahkan Anda pun tidak perlu berpikir sendiri).

  1. Alasan. Tanyakan kepada diri Anda, kenapa Anda ingin memulai bisnis online? Alasan yang kuat akan membantu Anda dalam menemukan jalan untuk mencapainya.
  2. Fokus. Pelajari seluk beluk memulai bisnis dan pilih satu model bisnis online yang paling sesuai dengan Anda, apakah itu affiliate, content advertising, paid review, dsb.
  3. Know Your Power. Ketahui apa aspek kekuatan yang Anda miliki, delegasikan lainnya untuk menutupi kelemahan Anda. Misalnya bila Anda memilih model bisnis berupa blog monetizing, dan Anda memiliki kekuatan untuk mendatangkan traffic, tapi kurang bisa membuat content yang ingin Anda tuju ceruk pasarnya, Anda bisa mendelegasikannya. Misalnya Anda bisa membayar orang lain untuk menulis content tersebut.
  4. Konsisten. Pecah aktivitas untuk mengerjakan bisnis online dalam beberapa segmen. Misalnya bila hari ini Anda posting artikel di blog-blog Anda, hari berikutnya mungkin Anda bisa lakukan dengan melakukan promosi untuk mendatangkan pengunjung ke blog Anda. Organisasikan usaha Anda dan jangan pantang menyerah bila Anda belum mendapatkan hasil. Ketahuilah bahwa memulai bisnis online butuh waktu yang tidak sebentar dan jadikan aktivitas Anda sebagai bisnis, bukan sekedar hobi. Tekuni apa yang telah Anda mulai, jangan putus ditengah jalan

    Apakah Anda salah satu dari kebanyakan orang yang memiliki banyak ebook (entah apakah Anda membayarnya atau tidak), mengikuti begitu banyak seminar tentang peluang usaha lewat internet, atau bahkan telah menjadi member dari komunitas untuk memulai bisnis online, tapi Anda tetap memiliki keragu-raguan untuk segera memulai?

    Ya, saya juga pernah merasakan apa yang sedang Anda rasakan. Dengan begitu melimpahnya informasi di dunia maya, kita makin tak tau informasi mana yang benar dan akurat, seolah-olah satu informasi bertentangan dengan informasi yang lainnya. Belum lagi beberapa aspek lainnya yang menyebabkan Anda maju segan, mundur pun tak mau karena Anda merasa telah terlalu lama menghabiskan waktu, tenaga dan uang untuk mendapatkan ilmu, yang belakangan malah tidak Anda pergunakan.

    Berikut ini saya akan mencoba menyibak tabir rahasia bisnis online, yang telah menyebabkan banyak orang yang mantap maju dengan berbekal kemampuan ala kadarnya.

    Maaf bila Anda merasa kecewa dengan pernyataan saya, namun rahasia bisnis online telah Anda ketahui lama sebelum Anda menemukan artikel tentang memulai bisnis online ini di Google. Apa rahasia memulai bisnis online?

  5. Cari uang di internet butuh modal, bukan sekedar modal dengkul. Sadarilah bahwa untuk mendapatkan duit lewat internet Anda harus mengeluarkan uang terlebih dahulu.
  6. Proses untuk menjalankan bisnis via internet ini tidak mudah, Anda akan jatuh bangun, trial dan error akan Anda jalani untuk bisa sukses di bisnis internet. Anda bingung darimana memulainya? Mulailah dengan apa yang Anda ketahui. Lakukan!
  7. Mengutip dari teman, Malu bertanya sesat dijalan. Kebanyakan nanya ga jalan-jalan. Jangna malu bertanya pada teman yang telah memulai bisnis online, bayar kalau perlu bila mereka tidak mau dengan mudah memberikan jawaban.
  8. Ambil salah satu metode bisnis online yang telah Anda ketahui, lakukan. Jangan hanya membicarakannya, Anda hanya akan bisa bila telah melakukannya sendiri.
  9. Tidak ada hasil instan dalam membangun bisnis via internet. Jangan pernah mengharapkan hasil instan, karena mendapatkan duit lewat internet butuh waktu yang tidak sebentar. Bisnis internet bukan mie instan yang tinggal ditambahkan air panas saja.
  10. Just Do It!
  11. Jangan pernah menyerah. Tidak ada orang gagal memulai bisnis online, yang ada hanyalah orang yang berhenti berusaha membangun bisnis internet

0 komentar:

Posting Komentar

Untuk Mengetahui daftar isi Blog Technoray silahkan ke SITEMAP dan daftarkan email anda untuk mengetahui hal baru di sini melaui menu SUBSCRIBE VIA EMAIL, Karena setiap posting terbaru akan otomatis diinformasikan ke email anda.

Sebaiknya gunakan Internet Download Manager Original untuk kemudahan akses download anda. Serta jika berminat untuk tukar link blogroll silahkan kirim link anda, tinggalkan sedikit komentar Anda, karena sebuah titik dari komentar Anda sangat berarti untuk perkembangan Blog saya,

Jika Anda Mendownload melalui Link di site kami, anda akan terlebih dahulu terhubung ke AdFLY, (Mohon tunggu 5 detik lalu klik SKIP AD; kemudian Download filenya).

Terima Kasih.......